Pertamina Menang Tender BBM dan Pelumas Rp 6 Triliun

Pertamina Menang Tender BBM dan Pelumas Rp 6 Triliun 
Suhendra - detikFinance


Jakarta - PT Pertamina (Persero) memenangkan tender terbuka  untuk memasok bahan bakar minyak (BBM) dan pelumas senilai Rp 6 triliun per tahun kepada PT Pamapersada Nusantara Group.

Demikian siaran pers PT Pertamina (Persero) yang diterima detikFinance, Minggu (26/12/2010)


Pamapersada merupakan salah satu kontraktor penambangan batubara terbesar di Indonesia. BBM dan pemulas tersebut akan digunakan untuk operasional kendaraan berat  pengangkut batubara.

Dalam perjanjian ini, Pertamina akan memenuhi kebutuhan BBM dan pelumas sebagai  bahan dasar utama operasi penambangan dengan rata-rata kebutuhan 552.000 kiloliter (KL) per  tahun.

Sebelumnya, Pertamina sudah  dipercaya untuk memasok BBM dan pelumas untuk  Pamapersada. Pihak Pamapersada dan Pertamina sepakat untuk memperpanjang kerjasama tersebut hingga 31 Januari 2012.

PT Pamapersada Nusantara dan group yang merupakan anak perusahaan dari PT United  Tractors (group Astra Internasional), sebuah perusahaan yang bergerak di bidang  operasi penambangan batu bara terbesar di Indonesia dengan nilai pertumbuhan  yang cukup tinggi.

Selain dengan Pamapersada, pada Januari 2010, Pertamina memenangkan tender pasokan BBM  untuk PT Newmont setelah menyisihkan dua kompetitor yaitu Shell dan Aneka Kimia  Raya (AKR).

Selain Newmont, Pertamina selama ini juga sudah menjadi pemasok BBM untuk  sejumlah perusahaan tambang berskala besar. Untuk tambang batubara, Pertamina  mensuplai BBM diantaranya ke KPC, Arutmin, Kideco, Banpu, Berau, Adaro, Asmin  Coalindo Tuhup, dan PT Tambang Bukit Asam (PTBA). Untuk perusahaan mineral, Pertamina mensuplai BBM ke Newmont, Nusa Halmahera Minerals, PT Aneka Tambang,  dan INCO.

Sedangkan di bisnis pelumas, Pertamina juga berhasil memenangkan tender pasokan pelumas untuk mesin-mesin pembangkit PLN  senilai Rp 176 miliar dengan total volume 9.338 KL setahun. Kemenangan Pertamina  ini setelah melalui proses seleksi sangat ketat dan berhasil menyisihkan pelumas  Total dan Shell

0 Response to "Pertamina Menang Tender BBM dan Pelumas Rp 6 Triliun"

Post a Comment