Mukjizat, 3 Hari Terapung di Tengah Laut Korban Tsunami Jepang Selamat
Sungguh beruntung lelaki 60 tahun Hiromitsu Shinkawa. Rumahnya terseret gelombang saat tsunami menggulung kampung halamannya, kota Minami Soma,Fukushima. Selama tiga hari terombang ambing di lautan. Tapi dia selamat. “Saya melarikan diri setelah mendengar tsunami datang,” kata Shinkawa kepada regu penolong seperti dikutip Jiji Press. “Tapi saya kembali mengambil sesuatu di rumah saat itu saya terbawa arus. Saya selamat ketika menggelantung di atap rumah saya.”
Kementerian Pertahanan Jepang menyatakan Shinkawa ditemukan Ahad ini oleh salah satu kapal tim penyelamat Chokai saat terombang ambing di laut wilayah Fukushima. Itu berarti Shinkawa tiga hari bertahan di laut sejauh 15 kilometer dari kota Futaba sambil menunggu penyelamat. Duduk di atas sempalan atap rumahnya, Shinkawa mengayuh dengan tangan. Dari laut, ia dibawa ke rumah sakit menggunakan helikopter.
Kementerian Pertahanan Jepang menyatakan Shinkawa ditemukan Ahad ini oleh salah satu kapal tim penyelamat Chokai saat terombang ambing di laut wilayah Fukushima. Itu berarti Shinkawa tiga hari bertahan di laut sejauh 15 kilometer dari kota Futaba sambil menunggu penyelamat. Duduk di atas sempalan atap rumahnya, Shinkawa mengayuh dengan tangan. Dari laut, ia dibawa ke rumah sakit menggunakan helikopter.
Foto Hiromitsu Shinkawa terapung-apung diatas bongkahan atap rumah di laut usai tersapu gelombang tsunami berhasil selamat
Foto Hiromitsu Shinkawa terapung-apung diatas bongkahan atap rumah di laut usai tersapu gelombang tsunami berhasil selamat
0 Response to "Mukjizat, 3 Hari Terapung di Tengah Laut Korban Tsunami Jepang Selamat"
Post a Comment